Selasa, 13 Agustus 2013

Mengapa Mahasiswa Indonesia Lebih Tertarik Kuliah di Luar Negeri

Kuliah, kuliah, dan kuliah. itulah yang dipikirkan selalu oleh siswa dan orang tuanya saat setelah akan lulus SMA. banyak anak anak SMA yang akan lulus, selalu membicarakan "kuliah di luar negeri dengan mencari Beasiswa". memang tidak salah, kalau setiap anak selalu ingin ke luar negeri untuk melanjutkan pendidikannya. dan banyak yang berpikir kalau sarjana luar negeri bayarannya nanti jika kembali ke negeri sendiri akan mendapat bayaran 10x lipat lebih besar daripada sarjana yang berasal dari negeri sendiri. apa memang kualitas perguruan tinggi di Indonesia yang kurang bagus ataupun karena semua perusahaan memandang bahwa lulusan perguruan tinggi luar negeri jauh lebih bagus kualitasnya daripada perguruan tinggi di negeri ini. dari survey, negara tetangga kita, Malaysia. Malaysia sendiri memiliki 2 perguruan tinggi yang rankingnya diatas semua perguruan tinggi terbaik di negeri ini, seperti Universitas GajahMada, Universitas Indonesia, dan Institut Teknologi Bandung. padahal lulusan luar negeri pun, kalau dilihat dari kemampuannya tidak ada perbedaan kualitas dari lulusan dalam negeri, bahkan ada yang malah lebih buruk. Universitas terbaik negeri kita saat ini pun berada di rangking 300an di dunia, dan peringkat 10 di negara Asia Tenggara. karena perguruan tinggi terbaik di dunia saat ini masih Universitas Harvard (USA). mungkin menteri pendidikan harus membenahi semua ini agar pendidikan di negeri ini lebih baik. walaupun jumlah perguruan tinggi di Indonesia sangat banya, sekitar 3000an. tapi tak satupun yang rankingnya di 100 besar dunia. semoga 2 tahun kedepan perguruan tinggi di indonesia ini tidak kalah saing di kanca dunia.